Ipuh. UAMBNBK telah selesai, kini siswa kelas XII MAN 1 Mukomuko ikuti kegiatan sosialisasi Taruna/Taruni yang diselenggarakan oleh Polsek Mukomuko Selatan, Pada Kamis, 12/03/2020. Sosialisasi tersebut merupakan upaya kerjasama MAN 1 Mukomuko dengan Polsek Mukomuko Selatan untuk membantu siswa-siswi MAN 1 Mukomuko yang ingin mendaftar Taruna/Taruni.
Sosialisasi oleh Polsek Mukomuko Selatan dilakukan dengan berdialog langsung dengan siswa-siswi kelas XII MAN 1 Mukomuko. Dialog tersebut dilakukan untuk memberikan informasi yang jelas mengenai syarat yang harus dipenuhi termasuk didalamnya adalah standar tinggi badan calon Taruna/Taruni.
Melalui sosialisasi tersebut, siswa-siswi MAN 1 Mukomuko dapat memahami hal apa saja yang harus dipersiapkan agar dapat mengikuti seluruh rangkaian tes Taruna/Taruni dengan baik. Melalui sosialisasi tersebut siswa MAN 1 Mukomuko berharap dapat mewujudkan impiannya menjadi Taruna ataupun Taruni usai menyelesaikan Ujian Nasional nanti.
Melihat semangat siswanya, keluarga besar MAN 1 Mukomuko mendo’akan semoga siswa MAN 1 Mukomuko yang bercita-cita menjadi anggota Taruna/Taruni dapat lulus dengan nilai terbaik dan dapat terwujud dengan hasil yang memuaskan. *(J88)

Post a Comment

Previous Post Next Post